Bupati Lantik Mlenik Jadi Kasatpol PP Garut



Bertempat di Aula Sekretariat Daerah, Rabu (11/5/16), Bupati Garut, Rudy Gunawan melantik Mlenik Maumeriadi menjadi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Kabupaten Garut. Mlenik bertukar jabatan dengan Kasatpol PP sebelumnya, Firman Karyadin yang menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan.
Bersama dengan keduanya, Bupati juga melantik lima orang pejabat setingkat eselon III A/B di lingkungan Pemerintah Kabupaten Garut. Mereka yang dilantik dan dialih tugas jabatan antara lain; Rd. Nurlan Rahmat menjadi Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah menggantikan H Muksin yang beralih tugas menjadi Inspektur Pembantu Wilayah IV. Bangbang Hernowo, sebelumnya Sekretaris Kecamatan Cibatu menjabat Kepala Bidang Kebersihan pada Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan, Pertamanan (LHKP); Prederico Fernandes, kembali ke habitat lamanya di lingkungan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Garut menjadi Kepala Bidang Penegakan Perundang-undangan Daerah. Sebelumnya Frederico Kepala Bidang Kebersihan DLHKP. Sementara itu, Gungun Gumbirawan yang menjabat Kabid Penegakan Perundang-undangan Daerah naik menjadi Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Garut yang ditinggalkan Nurlan.
Dalam sambutannya, Rudy Gunawan menyampaikan tidak ada degradasi pada proses pelantikan kali ini. Bertukarnya Firman Karyadin dari Kasatpol PP dengan Mlenik Maumeriadi sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan semata hanya penyegaran organisasi perangkat daerah. Kepada Firman Bupati menyampaikan terima kasihnya selama menjadi Kasatpol PP. “Tidak ada persolanan mendasar yang menjadi pindahnya yang bersangkutan, cuma kurang koordinasi saja,” ucap Bupati.
“Satuan Polisi Pamong Praja sebagai institusi penegak Peraturan Daerah menuntut untuk melakukan langkah-langkah kongkrit terkait upaya Pemerintah Daerah melakukan penegakan perundang-undangan. Oleh karenanya segera lakukan langkah koordinasi dengan pihak-pihak terkait,” harap Bupati kepada Mlenik.
Sementara itu, kepada yang lain, bupati menyampaikan untuk segera melakukan kerja nyata sebagaimana yang telah ditentukan berdasarkan tugas dan fungsinya masing-masing. “Keseriusan dan kesungguhan saudara akan sangat menentukan keberhasilan dalam pekerjaan,” pungkasnya. (Asep Ahmad/Adv)

Comments