Anisa Triananda Menjadi Psikolog Pilihan Hati







Biodata
Nama                     : Anisa Triananda
Panggilan                 : Icha
TTL                        : Garut 21 januari 1995
Pendidikan               : SDN Gentra Maksekdas Tarogong 2, SMPN 2 Garut, SMA 11 Garut.
             Universitas Gunadarma Fakultas Psikologi.
Hoby                      : Membaca, Hunting, Travelling.
Makanan Favorit       : Ramyun dan Taeppoki

Berkenalan dengan Icha, begitu dia biasa dipanggil sehari-hari, sungguh menyenangkan. Anak muda energik yang saat ini kuliah Jurusan Psikologi, Semester 6 di Universitas Gunadarma Kalimalang Bekasi ini bernama lengkap Annisa Triananda. Bicaranya lugas, tertata dengan baik, dan menyenangkan. Maklum saja, karena Icha kuliah di Fakultas Psikologi.
“Waktu SMA dulu saya sudah tertarik untuk memilih masuk kuliah jurusan psikologi…” Icha memulai pembicaraan. Lantas dia menambahkan: “Saya dari dulu ingin tahu banyak tentang psikologi sepertinya, seru gitu deh. Dan ternyata benar, mempelajari psikologi itu seru banget. Saya jadi banyak tahu tentang jiwa manusia, filsafat, kepribadian manusia, mempelajari alat-alat tes psikologi dan lain-lain pokoknya seru deh…”
Psikologi merupakan suatu displin ilmu mengenai penelitian ilmiah tentang perilaku mental. Bukan hanya menjelaskan apa yang kita lakukan dan bagaimana kita berperilaku, namun juga meneliti alur pemikiran dan alasan di balik tindakan kita. Mulai dari pemikiran persepsi, pengakuan kognitif, dan hubungan interpersonal, teori dan informasi psikologi seringkali digunakan untuk menyelesaikan masalah dalam serangkaian aktivitas manusia yang luas.
Kemudian Icha yang saat ini berusia 20 tahunan dan terlihat sangat imut ini menambahkan: “Psikologi adalah sebuah bidang ilmu pengetahuan dan ilmu terapan yang mempelajari mengenai perilaku dan fungsi mental manusia secara ilmiah. Para praktisi dalam bidang psikologi disebut para psikolog. Para psikolog berusaha mempelajari peran fungsi mental dalam perilaku individu maupun kelompok, selain juga mempelajari tentang proses fisiologis dan neurobiologis yang mendasari perilaku.”
Bagi Icha, yang merupakan alumni SDN Gentra Maksekdas Tarogong 2, SMPN 2 Garut, dan lulusan SMA 11 Garut ini kuliah di Psikologi sangat menyenangkan dan ada tantangan setiap harinya. “Setelah lulus SMAN, saya test masuk di Universitas Maranatha Bandung dan Gunadharma Kalimalang untuk Fakultas Psikologi. Dua-duanya lulus dengan baik, tapi saya lebih memilih kuliah di Gunadharma karena dekat dengan rumah di Jatibening Estate.”
Lalu Icha menambahkan, “Sekarang saya sudah masuk semester 6 di Psikologi. Sebentar lagi tentunya akan lulus S1 Psi.” Kemudian Icha berbicara panjang lebar tentang dunia psikologi yang dipelajarinya di bangku kuliah. “Semoga cita-cita saya menjadi Psikolog tercapai. Amiiin…” tambah Icha sembari tersenyum manis.

Icha menerangkan tentang analisis Pendekatan perilaku, pada dasarnya tingkah laku adalah respon atas stimulus yang datang. Secara sederhana dapat digambarkan dalam model S - R atau suatu kaitan Stimulus - Respon. Ini berarti tingkah laku itu seperti reflek tanpa kerja mental sama sekali.
Dalam bahasa populernya pemeriksaan psikologi disebut juga dengan psikotes. Metode ini menggunakan alat-alat psikodiagnostik tertentu yang hanya dapat digunakan oleh para ahli yang benar-benar sudah terlatih. Alat-alat itu dapat dipergunakan unntuk mengukur dan untuk mengetahui taraf kecerdasan seseorang, arah minat seseorang, sikap seseorang, struktur kepribadian seeorang, dan lain-lain dari orang yang diperiksa itu. Metode pemeriksaan psikologis lain yang bersifat individual adalah tes proyektif kepribadian yakni seseorang diperlihatkan stimuli ambigu dan ia diminta untuk menceritakannya.
Bagi yang sudah kuliah di psikologi atau mau mengambil jurusan psikologi ada baiknya mengetahui akan peluang pekerjaan lulusan psikologi ini. Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari perilaku manusia sebagai manifestasi kejiwaan. Dikarenakan psikologi mempelajari perilaku manusia itu makanya digolongkan kedalam ilmu sosial even ada beberapa universitas yang memasukkan kedalam ilmu sains.
“Jurusan psikologi memang lebih banyak diminati oleh cewek, berkebalikan dengan jurusan di teknik. Namun untuk yang cowok dan sudah masuk ke jurusan psikologi, jangan khawatir, karena peluangnya malah lebih banyak.” pungkas Icha sembari tersenum. Dan, senyumannya sungguh manis. Manis sekali… (Taufany Anugrah, SIKom)

Comments